Senin, 02 November 2009

Pumpkin Pudding Next Version

Masih ingat kan... posting saya sebelumnya mengenai Pumpkin Pudding. Berhubung masih ada sisa pumpkin, saya penasaran untuk mencoba resep pumpkin pudding yang lain. Kali ini resep Mas Budi yang saya unduh dari http://budiboga.blogspot.com/ mendapat giliran. Apalagi yang pertama itu warnanya agak pucat.




















Ini dia resepnya

PUDING SUSU LABU KUNING
Resep/Dapur Uji/Food Stylist: Budi Sutomo

Bahan:

1 pks (7 gr) bubuk agar-agar putih. Saya ganti dengan agar-agar warna kuning atau orange
3 sdm susu formula lanjutan, larutkan dengan 300 ml air
250 ml air. Saya hanya menggunakan 200 ml air, agar pudding lebih padat
100 gr labu kuning, kukus, haluskan/blender. Saya tambahkan 100 gr lagi, agar rasa pumpkinnya lebih terasa.
1 sdm tepung maizena larutkan dengan sedikit air
4 sdm gula pasir. Saya tambahkan 1/2 sdm lagi, biar lebih legit :p

Cara Membuat:

1. Larutkan bubuk agar-agar dengan air, larutan tepung maizena dan labu kuning yang sudah dihaluskan, aduk rata.
2. Rebus dengan api kecil hingga mendidih dan tekstur mengental. Angkat.
3. Siapkan cetakkan puding yang sudah dibasahi air matang, tuang adonan puding hingga cetakkan penuh. Dinginkan hingga mengeras.
4. Setelah dingin, keluarkan dari cetakkan, sajikan.

Catatan:

- karena loyang pudding kecil ada di rumah ibu saya, terpaksa pakai loyang loaf :)
- untuk 15 potong

Resep kali ini lebih terasa pumpkinnya dan agar-agar berwarna orange yang saya gunakan lebih membuat pudding berwarna cerah dan tampil lebih menarik.


Terima kasih banyak mas Budi atas contekan resepnya.

Tidak ada komentar: