Senin, 18 April 2011

Hmmmm sudah lama saya tidak mengunggah hobby saya mencoba resep-resep masakan. Ada beberapa yang mau saya borong sekalian di posting ini.
Terkini adalah ketika saya terkenang masa kecil, saya sering menjajakan kue bikinan ibu saya Bolu Kukus. Akhir-akhir ini bolkus dengan warna cantik dan merekah sempurna rupanya ingin sedikit menggeser keberadaan kue mangkuk imut dari barat, Cup Cake. Banyak teman yang berlomba menampilkan kue Bolu Kukus buatannya. Meski saya juga ingin eksis dengan bolu kukus di masa kanak-kanak, namun kemalasan saya mengalahkan keinginan tersebut. Untung saya mendapat inspirasi dari buku resep yang baru saya beli, Koleksi Sedap. Bolu Kukus Duo nya tidak dibuat dalam mangkuk-mangkuk kecil melainkan dengan cetakan loaf. Ide cemerlang buat pemalas macam saya ini qiqiqiiii.....

Taraaa.... ini hasilnya. Done in the 60 minutes

Ada beberapa hal yang mungkin tidak sesuai dengan resep dan sedikit menimbulkan rasa was-ws akan kegagalan. Misalnya coklat pasta yang dibutuhkan sebagai pewarna coklat saya ganti dengan lelehan dark chocolate, sehingga mungkin adonan akan sedikit lebih berat. Ketika kue jadi, yang jadi tanda tanya justru..... gambar di buku resep kue akan jadi tanpa merekah, tapi mengapa kue saya merekah sempurna?

Tidak ada komentar: